Ada kabar bagi para pengemar Tim Sepakbola Barcelona. Setelah menunggu selama 113 tahun, kini fans Barcelona bisa melihat tim kebanggaannya memakai seragam kebesaran yang mencerminkan Bars of Aragon, empat pilar merah dengan latar belakang kuning emas.
Seperti dilansir Sport, musim depan jersey tandang El Barca kemungkinan besar akan berwarna merah dan kuning emas.
Menurut direktur klub, hal ini untuk mempromosikan hubungan tim dengan otonomi wilayah Catalan dan orang-orang yang berada di dalamnya. Barcelona tampaknya berusaha untuk menguatkan nilai historis yang coba direfleksikan dalam sebuah kostum tim.
Ini adalah kali pertama El Barca menggunakan gaya Senyera secara utuh pada jersey yang dipakai bertanding. Selain Catalan, warna merah dan kuning emas juga diidentikan dengan wilayah Aragon, Valencia, dan kepulauan Balearic.
Sejak tahun 2003, Nike sebagai produsen resmi kostum tim memang secara konsisten menyertakan bendera Catalan di bagian belakang leher akan tetapi, tidak dalam skala besar seperti kostum tandang musim depan. Namun, kostum kandang tetap tidak mengalami perubahan warna utama.
Comments :
0 komentar to “Seragam Barcelona Berwarna Kuning Merah”
Posting Komentar